Portfolio

My Portfolio

Selamat datang di Personal Website Muhammad Sabiran, S.Kom
Arsip Digital FMIPA Universitas Tanjungpura
Judul Project : Arsip Digital FMIPA Universitas Tanjungpura
Kategori : Web Apps
Tahun : 2018
Pemilik Project : FMIPA Universitas Tanjungpura
Posisi : Project Manager (PM)
Link Project :
Deskripsi :

Pengarsipan surat adalah proses penyimpanan dan pengelolaan surat atau dokumen dalam suatu sistem arsip yang terorganisir. Tujuan utama dari pengarsipan surat adalah untuk memastikan bahwa dokumen-dokumen tersebut dapat dengan mudah diakses, ditemukan, dan diurus ketika diperlukan.

Dengan perkembangan zaman di era digital, arsip surat secara konvensional sudah banyak ditinggalkan dikarenakan kesulitan pelacakan berkas jika ingin mencari berkas-berkas yang lama. Berkas yang bertumpuk-tumpuk menyulitkan untuk melakukan sortir sekaligus pencarian berkas-berkas yang diinginkan. Oleh karena itu, sudah banyak diterapkan sistem pengarsipan secara digital untuk mengatasi kelemahan-kelemahan tersebut.

Fakultas MIPA Universitas Tanjungpura merupakan salah satu fakultas yang melek akan perkembangan teknologi informasi, mengimplementasikan sistem pengarsipan digital yang berbasis website. Diharapkan dengan adanya sistem ini, proses administrasi surat menyurat dapat dilakukan secara lebih efektif dan efisien.

Fitur yang terdapat pada aplikasi Arsip Digital FMIPA Universitas Tanjungpura adalah sebagai berikut :

  • Pencarian berkas berdasarkan kategori
  • Master data kategori berkas
  • Master data kode berkas
  • Master data jenis surat
  • Modul manajemen Surat Masuk
  • Modul manajemen Surat Keluar
  • Modul penyimpanan berkas Surat Masuk
  • Modul penyimpanan berkas Surat Keluar
  • dan lain-lain

Dalam proses pembuatan dan pengembangan aplikasi Arsip Digital FMIPA Universitas Tanjungpura menggunakan Framework Laravel, MySQL, Eloquent ORM, Query Builder, Laravel-Relationships, Bootstrap, jQuery, AJAX.